SYAKHRUDDINNEWS.COM – Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar, Prof. Dr. H. Rasyid Masri, M.Pd, MM, M.Si, didampingi oleh Wakil Dekan I, Dr. St. Aisyah BM, M.Sos.I, dan Kabag Tata Usaha, Drs. H. Hariyanto, M.Sos, memimpin rapat edukasi dan menyerahkan cinderamata kepada panitia PBAK tahun 2024.
Panitia tersebut dinilai sukses dalam memandu kegiatan, dan sebagai apresiasi diberikan cinderamata berupa Al-Qur’an jumbo, demikian halnya kepada Prof. Dr. H. Sattu Alang, MA, dosen senior FDK yang tetap disiplin menjalankan tugas sehari-hari di Kampus Bermartabat.
Dalam arahannya di hadapan para dosen yang memenuhi ruang LT di Lantai Dasar FDK, Prof. Rasyid Masri mengingatkan untuk menjauhi “dua rumah” dan mencintai “satu rumah”.
Kedua rumah yang harus dihindari adalah rumah sakit dan rumah tahanan, sementara rumah yang harus selalu didatangi dan dicintai adalah rumah Allah, yaitu masjid, ujarnya.
Sementara itu, Wakil Dekan I, Dr. St. Aisyah BM, M.Sos.I, menyampaikan hasil evaluasi dari Bidang I, II, dan III. Masih ditemukan dosen yang terlambat masuk kelas dan cepat keluar.
Ada juga yang melaksanakan perkuliahan secara online dengan menggabungkan empat kelas, serta dosen yang membawa mahasiswa keluar kelas, untuk kegiatan pengabdian demi mendapatkan nilai yang bagus, namun hasil akhirnya tidak sesuai harapan mahasiswa.
Laporan dari mahasiswa terkait permasalahan tersebut telah diterima, namun tidak menyebutkan nama dosen yang bersangkutan, mungkin karena khawatir nilai mereka terpengaruh.
Oleh karena itu, Dr. St. Aisyah mengimbau kepada para dosen untuk lebih berhati-hati. Mahasiswa kadang-kadang merekam situasi di kelas tanpa sepengetahuan dosen, terutama jika dosen tertidur di depan kelas hingga waktu perkuliahan selesai.
“Kejadian seperti ini jangan sampai terulang di masa mendatang. Mari kita tingkatkan pengabdian di kampus ini,” ujarnya.
Pertemuan edukasi berlangsung lancar, dan setiap dosen menerima Surat Keputusan (SK) Mata Kuliah yang akan diajarkan pada semester ganjil tahun akademik 2024/2025 (sdn)