
Laporan Hasil Pertemuan dengan Pimpinan BRSLU (Balai Rehabilitasi Sosial Lanjut Usia) Gau Mabaji Samaya Kabupaten Gowa
Hari/Tanggal : Senin 24 Mei 2021
1. Pelaksanaan Peringatan Hari Lanjut Usia Indonesia Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan dilaksanakan pada Hari Kamis, 3 Juni 2021 di BRSLU Gau Mabaji Samaya Gowa
3. Peserta dari LLI/Kapesos dan keluarganya disiapkan untuk = 100 orang peserta, langsung ke lokasi kegiatan pada Kamis 3 Juni 2021 Pukul 07.30 Wita
4. Pelaksanaan acara Pukul 08.00 Wita meliputi ;
– Bazar / Pasar murah melibatkan 4 perusahaan terdekat di Kabupaten Gowa
– Pencanangan acara puncak bertempat di Sentra Atensi Kreasi (SKA) diawali dengan ;
– Pembukaan Oleh Protokol
– Pembacaan Doa oleh Ustaz Tarmizi Taher
– Sambutan singkat Ketua LLI Sulsel
– Pernyataan Pembukaan Oleh Pimpinan BRSLU Samaya Gowa
– Penandatangan MoU dengan RAPI Sulsel
– Sambutan Kadis Sosial Prov. Sulsel
– Pemotongan Tumpeng Ulang Tahun (Diupayakan LLI Sulsel)
– Istirahat / Santap siang
– Lanjutan hiburan / lomba bersama Panitia Lomba, meliputi ;
1. Lomba yel-yel Lansia (Satu kelompok lima orang), dengan teks : Salam Lansia –
Supertim – Gass Poll
3. Lomba nyanyi solo bagi Lansia
4. Quiz berhadiah
5. Pemilihan Lansia paling serasi bersama keluarga/cucunya
6. Joget balon
7. Dan Lain-Lain acara tambahan, sesuai dengan kondisi setempat
8. Undangan meliputi ;
– LLI/Kapesos & keluarganya = 100 Orang (Makanan doz disiapkan)
– Pegawai BRSLU = 55 orang
– Undangan luar meliputi ;
– Kadis Sosial Prov. Sulsel dan rombongan
– Camat & Lurah Bontomarannu
– Babinsa
– Bhabimkamtibmas
– RAPI Sulsel
– Universitas Hasanuddin, Mega Rezky, UIN Alauddin
– Utusan Perusahaan
– Mahasiswa UIN/Tagana = 20 Orang
– Perwakilan LK3S
5. Tema Peringatan : Lansia Bahagia Bersama Keluarga
6. Pakaian : Batik LLI / Menyusuaikan / Bebas Pantas
7. Ke Lokasi BRSLU dengan menggunakan kendaraan masing-masing
8. Hal-hal yang belum jelas di kontak 081 2424 5938
II. KEGIATAN VIDIO CONREFERENCE (VICON) DENGAN MENTERI SOSIAL
Hari / Tanggal : Sabtu, 29 Mei 2021
Lokasi : Teras Wirano – Jalan Yusuf Dg Mangawing
: Belakang BKKBN Provinsi Sulawesi Selatan
Fasilitas : – Ruang pertemuan
: – Jaringan internet
: – Layar monitor
: – Soundsistem / Elekton
: – Menu / Snack dan santap siang bersama
Peserta : 5 (lima) orang + Pendukung 10 Orang
Topik : Berbicara langsung dengan Menteri Sosial
III. KEGIATAN CERITERA LANSIA BERSAMA
PRESIDEN JOKO WIDODO
– Waktu/Tanggal : Senin, 21 Juni 2021
– Topik : Ceritera Lansia kepada Presiden Joko Widodo
– Intinya : Presiden Joko Widodo memasuki usia 60 tahun
– Presiden lahir : 21 Juni 1961
– Acara : Akan disesuaikan dengan petunjuk dari Pusat
Catatan :
Bila ada perubahan terbaru akan disampaikan melalui grup WA Kapesos Sulsel untuk perbaikan dan penyempurnaannya, terima kasih.
Makassar, 24 Mei 2021
Sekretaris LLI Sulsel,
Drs. H. Syakhruddin. DN, M.Si
HP. 081 2424 5938