Dinas Sosial Kota Makassar melalui program yang digagas Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial (Rehsos), M. Ikhsan Idrus, Rabu, 10 Juni 2015, melaksanakan kegiatan penyuluhan sosial di Kelurahan Sudiang Kecamatan Biringkanaya Kota Makassar.
Serangkaian dengan kegiatan tersebut, dilaksanakan pula “Penamatan Anak Usia Dini bekerjasama dengan PKBM Al-Kautsar Biringkanaya.
Kegiatan penamatan siswa PAUD ini digagas oleh Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Kecamatan Biringkanaya bekerjasama dengan PKBM Al-Kautsar, melalui program PAUD Lorong oleh Pemerintah Kota Makassar.
Kadis Sosial Kota Makassar, Drs. Muh. Yunus Said, M.Si mengatakan, pihak kini telah melancarkan program unggulan yaitu ;
- Balla Lansia
- Balla Sengka
- Loket Kemiskinan
- Liposos
- Mobil Saribattang
Dikatakan, melalui program penyuluhan sosial kita harapkan warga masyarakat dapat memahami program Dinas Sosial Kota Makassar dan warga masyarakat mau melaporkan tentang Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) yang ada diLingkungannya.
Sebelum menutup arahannya dihadapan warga masyarakat di Kecamatan Biringkanaya, Muh. Yunus menegaskan bahwa penanganan permasalahanitu menjadi tanggungjawab Pemerintah, Dunia Usaha dan Masyarakat itu sendiri, tandasnya.
Penulis,
SYAKHRUDDIN.DN