
SYAKHRUDDIN.COM – Kolega Budayawan Emha Ainun Nadjib atau Cak Nun menyebut rencana Presiden Joko Widodo untuk menjenguk RSUP Dr. Sardjito belum pasti.
“Masih belum dipastikan,” kata Noor Janis Langga Barana, mantan anggota manajemen CNKK, saat dihubungi pada Sabtu, 7 Juli 2023.
Menurut informasi yang diperoleh Janis, pihak rumah sakit juga belum mengizinkan Cak Nun untuk menerima kunjungan. Jika ada tamu, mereka hanya dapat bertemu di ruang pembesuk dengan keluarga Cak Nun. “Pengunjung tidak diperbolehkan masuk ke ruang perawatan,” ujarnya.
Sementara itu, kondisi Cak Nun sendiri telah membaik dan stabil. Ia sadar dan mampu berkomunikasi dengan lancar. “Terus doakan Mbah Nun agar segera sembuh,” kata Janis.
Sebelumnya, Cak Nun dilaporkan sedang menjalani perawatan di RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta setelah kehilangan kesadaran sesaat setelah bangun tidur pada Kamis, 6 Juli 2023.
Rekan-rekannya menduga bahwa Cak Nun mengalami kelelahan karena aktivitasnya yang padat dan usia yang sudah tidak muda lagi.
sEMENTARA ITU, Budayawan Emha Ainun Nadjib atau Cak Nun disebut masih menjalani aktivitas seperti biasa sebelum ia jatuh sakit dan dirawat di RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta.
Menurut Noor Janis Langga Barana, mantan sekretaris Cak Nun, Cak Nun kelelahan. “Minggu malam ada pentas di Kampung Mataraman sampai pukul 12, Senin beraktivitas seperti biasa.
Kamis ini biasanya ada tawasulan, malam Jumat itu, dan bersalawat setiap malam Jumat,” kata Janis saat dihubungi pada Kamis malam, 6 Juli.
“Kemungkinan karena kelelahan, terjadi sedikit pendarahan di otak, dan kemudian dia dibawa ke rumah sakit,” lanjutnya. Janis mengatakan bahwa Cak Nun pernah mengalami stroke ringan sebelumnya dan pulih.
Namun, Cak Nun harus menjaga kesehatannya agar tidak kelelahan. Ia tidak bisa tampil terlalu lama di depan Jamaah Maiyah dan harus selesai sebelum pukul 00.00.
“Ini adalah stroke ringan yang ketiga, mata beliau juga sempat terkena tapi tidak mengganggu,” kata Janis. “Karena Cak Nun memang harus dijaga, usianya sudah 70 tahun,” tambahnya.
Janis juga mengatakan bahwa menurut informasi dari adik kandung Cak Nun, Ahmad Zaki, kondisi Cak Nun sekarang sudah lebih baik sejak pertama kali dibawa ke rumah sakit sekitar pukul 14.30 WIB.
Bahkan, Cak Nun sekarang sudah bisa berkomunikasi sedikit dalam keadaan sadar.
Selain itu, Progress, Sekretariat Emha Ainun Nadjib dan Kiai Kanjeng, mengatakan bahwa Cak Nun saat ini sedang beristirahat di rumah sakit. Mereka meminta doa dari semua pihak agar Cak Nun dapat pulih.
“Teman-teman semua yang kami hormati, hari ini Mbah Nun sedang beristirahat di rumah sakit. Kami mohon doa dari teman-teman semua agar Mbah Nun segera pulih dari istirahatnya. Terima kasih banyak,” tulis Progress dalam keterangan yang diterima.
Sebelumnya, Cak Nun dilaporkan sedang menjalani perawatan di RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta setelah kehilangan kesadaran sesaat setelah bangun tidur pada Kamis, 6 Juli 2023 pagi (sdn/cnn)