
MERDEKA 71 TAHUN INDONESIA
Kemerdekaan yang raih dengan airmata dan darah
Para syuhada Pahlawan bangsa
Kini telah dinikmati selama 71 tahun
Namun apakah kita semua sudah merdeka
Masih banyak anak bangsa yang hidup menderita
Mereka masih berjuang untuk sekedar hidup
Sementara ada yang bermegah-megahan karena kelebihan
Mereka hidup berjuis dan tak mau tahu kemiskinan
Merdekaaaaaa …..kami masih melarat
Merdekaaaa……hanya mereka yang memiliki kekuasaan
Merdekaaa …. Kami masih berjuang untuk anak isteri
Merdekaa….. hanya dalam bait kalimat yang indah
Hari ini, 17 Agustus 2016 selama 71 tahun kemerdekaan
Masih menyaksikan para pemulung mengais rezeki
Anak-anak yang tak mampu sekolah dengan bayaran tinggi
Dan mereka yang terlantar dan tak ada perhatian pemerintah
Dimanakah Indonesiaku
Dimanakah pemimpin bangsaku
Oh Indonesiaku, hari ini engkau berulang tahun
Dalam suasana yang penuh keprihatinan
Ada pejabat yang berkwarganegaraan ganda
Ada koruptor kakap yang harus dilindungi
Ada mafia reklamasi pantai yang tak mampu engkau jerat
Ada pendatang baru untuk dan atas nama proyek Cina
Kapan Indonesia benar-benar merdeka
Merdeka melawan tirani yang berkedok alim
Dan para mafia yang ingin meluluhlantahkan
Negara Kesatuan Republik Indonesia
Makassar, 17 Agustus 2016
Keprihatinan Anak Bangsa