Dunia penerbangan menjadi geger dibuatnya
Dialah pemuda nekad bernama lengkap
Mario Steven Ambarita 21 tahun
Warga Bagan Batu Kabupaten Rokan Hilir Provinsi Riau
Nekad menjadi penumpang gelap
Di balik roda pesawat Garuda Indonesia Boeing Seri 737-800
Penerbangan Pekanbaru-Jakarta
Selasa petang 7 April 2015
Di Angkasa raya selama satu jam 30 menit
Pada ketinggian pesawat antara 30.000 hingga 35.000 kaki
Mario Steven Ambarita 21 tahun, mewujudkan impiannya
Untuk bertemu Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo
Kita takjub akan kenekatan dan ide gila yang dibuatnya
Mario merancang aksinya selama sepuluh hari terakhir
Bukan perkara yang terlalu sulit baginya
Melalui internet, Mario mempelajari celah bandara yg tak ada CCTV
Petugas keamanan Bandara Sultan Syarif Kasim II menjadi terperiksa
Keamanan mulai ditingkatkan dan Kemenhub menjadi tercengang
Kebobolan pengawasan di Bandara Sultan Syarif Kasim II
Menjadi pelajaran bagi segenap otoritas pengelola bandara di tanah air
Pemuda nekad yang benyali gila bernama Mario
Memberi pelajaran kepada petugas bandara se-Nusantara
Untuk selalu waspada pada setiap jengkal tanah di bandara
Agar dunia penerbangan Indonesia menjadi indah
Mario Steven Ambarita
Kini dalam perawatan pihak petugas kesehatan bandara
Bila kelak sudah sehat, Polisipun siap memeriksanya
Tapi Mario telah membuat LEMBARAN SEJARAHNYA
Mangkasara, 8 April 2015
by : syakhruddin. DN